Saturday, 26 September 2015

#VisitJawaTengah : Mari Singgah ke Jawa Tengah (Part 2 - Habis)

Semarang, Solo, dan Jepara mungkin lebih akrab di telinga ketika berbicara tentang berlibur di Jawa Tengah. Tapi siapa sangka liburan ke Jawa Tengah kali ini sedikit beda dan jauh lebih seru meskipun bukan dalam rangka berlibur ke Semarang, Solo, atau Jepara. Masih semangat menyimak cerita perjalanan kami para bloggers di tanah Jawa Tengah? Mari :)

Nah, melanjutkan cerita sebelumnya, setelah santap siang di Restoran Alas Daun Purwokerto, saya dan teman-teman blogger yang lain bersama ASPPI Jawa Tengah dan Dinbudpar Jawa Tengah melanjutkan perjalanan kami menuju lokasi wisata selanjutnya. Kami bergerak ke arah timur menuju sebuah kota tentram di sebelah Purwokerto, kemana lagi kalau bukan ke ke Purbalingga! Tempat pertama yang kami datangi di Purbalingga adalah Taman Pendidikan Wisata Purbasari Pancuran Mas. Kawasan Purbasari Pancuran Mas boleh dibilang merupakan salah satu kawasan wisata pendidikan paling terpadu yang pernah saya datangi. Di kawasan ini terdapat beberapa taman tematik yaitu River World, Water Boom, Taman Burung, Planet Aquarium Toyoshuka, Wisata Air, Taman Bermain, dan Konservasi Rusa. Buat saya yang cenderung menikmati sesuatu karena sesuatu itu visually-pleasant atau enak dilihat, River World dan Taman Burung menjadi tempat favorit selama berkelana disini. Di River World sendiri, berderet akuarium dengan berbagai jenis koleksi ikan yang didatangkan dari dalam dan luar negeri. Koleksi yang paling terkenal disini adalah sebuah kolam berisikan ikan raksasa bernama Araipama gigas. Saya kira, terminologi 'raksasa' mungkin berlebihan untuk ukuran ikan, tapi ternyata .... wuaaah Araipama gigas ini benar-benar BESAAAAAAAAR SEKALIIII. Wuah, bisa jadi inilah ikan paling besar yang pernah saya lihat dalam hidup saya. Ukurannya mungkin lebih besar dari badan saya. Saking besar dan kuatnya tenaga ikan ini, kolam Araipama gigas yang berasal dari Sungai Amazon ini diberi pembatas besi untuk meredam hentakan-hentakan dari ikan-ikan tersebut.

Tempat favorit yang kedua adalah taman burung! Tentu saja ini bukan taman burung pertama yang pernah saya datangi tapi disini koleksinya beda dari taman-taman burung di kawasan lain. Burung disini sangat cantik dan terawat, bahkan pengelola juga menyediakan dome raksasa untuk memberikan burung-burung yang tinggal disini kebebasan bergerak secara leluasa. Makanya burung-burung disini sepertinya lebih 'friendly' dan fresh loh :)

  Katanya ini bebek. Iya, Bebek. Bebek paling cantik yang pernah saya lihat •

 Si Cantik ini berteriak-teriak saat kami meninggalkan kandangnya. Sampai jumpa lain kali ya •

Hari sudah hampir petang ketika kami berpamitan dengan tour guide kami di Purbasari Pancuran Mas. Rencana bermalam di Banjarnegara membuat perjalanan harus kami lanjutkan sekarang juga. Di tengah perjalanan, Pakde Pranoto dari ASPPI Jawa Tengah bercerita panjang tentang Purbalingga yang ternyata sangat terkenal dengan produksi wig atau rambut palsu dan bulu mata palsu. Jujur, untuk hal ini, saya benar-benar baru tahu. Bahkan ada sebuah desa wisata yang hampir semua warganya memang memiliki keahlian untuk membuat rambut palsu. Industri kreatif ini memang kebanyakan masih berskala rumahan, tapi produknya yang berkualitas tinggi membuat pasar mancanegara membuka diri untuk memasarkan kreasi rambut palsu ini.


Sunday, 13 September 2015

#VisitJateng : Mari Singgah ke Jawa Tengah

Malam yang pekat masih membungkus tidur saya kali itu. Kendaraan yang dipacu bapak sopir sudah memasuki daerah minim penerangan dan pohon-pohon besar berderet menjadi barikade yang mengiring mobil ini melaju. Ketika saya buka peta digital pada handphone, titik biru menandakan keberadaan saya tinggal satu jam lagi menuju Purwokerto. Ah, sebentar lagi tiba ....

21 Agustus 2015 saya berkesempatan untuk singgah kembali ke Jawa Tengah, kali ini dengan undangan kehormatan karena saya akan jalan-jalan dengan teman-teman baru dari Asosiasi Pelaku Parisiwata Indonesia (ASPPI) Jawa Tengah, Dinas Budaya dan Pariwisata Jawa Tengah, dan yang paling spesial .... para pemenang Lomba Utama Blog Visit Jawa Tengah 2015. Ya, haha alhamdulillah tulisan saya tentang Karimun Jawa kemarin dinobatkan menjadi Juara Ke-3 dalam lomba tersebut. Yaay! Awalnya saya agak ragu untuk ikut trip ini mengingat rangkaian acara dimulai di hari kerja dan saya belum punya hak untuk cuti. Hiks. Tapi akhirnya saya berangkat juga :D

Sepulang kerja di hari Jumat sore, saya langsung dijemput mobil travel menuju Purwokerto. Pukul 02.30 dini hari keesokan harinya, saya dijemput oleh Mbak Ratri dan Pak Pranoto di pelataran Stasiun Purwokerto. Kantuk saya sirna segera setelah Pak Pranoto yang menyetir mobil dan Mbak Ratri yang duduk di samping kemudi mengajak saya mengobrol, tidak lupa mengantar saya menyusuri jalanan utama di Purwokerto yang tadi malam digunakan sebagai jalur Parade Seni Jawa Tengah 2015. Sayang sekali saya tidak bisa ikut bergabung menyaksikan parade besar dalam rangka Puncak Acara hari jadi Provinsi Jawa Tengah ke-65 tadi malam. Namun saya masih bisa merasakan sisa-sisa kemeriahan parade seni tersebut hanya dengan melihat spanduk-spanduk yang masih terbentang dan panggung utama yang masih berdiri megah. Setelah jalan malam singkat, kami pun beranjak ke hotel untuk istirahat dan siap berpetualang di Banyumas keesokan hari.

Sabtu pagi, saya sudah penuh berenergi! Rasanya tidak sabar dan semangat sekali untuk mulai menjelajah kesana kemari. Nah, setelah sebelumnya baru bertemu Pakde Pranoto dan Mbak Ratri, pagi ini saya bertemu dengan Mas Ari dan keluarganya, Mbak Nenny dan Dedek Bara, serta Mas Rifqy. Mereka adalah rekan-rekan blogger juara pertama dan juara kedua Lomba Utama Blog Visit Jawa Tengah 2015. Mau kemana kita? Hmmm.... Yuk simak cerita perjalanan kami berikut ini :)